Perkenalan

forHat adalah layanan yang disediakan oleh Zona Media Group dan terintegrasi dengan Zona Mahasiswa. Melalui forHat, Anda dapat berinteraksi dengan pengguna lain dengan cara membuat postingan, mengajukan pertanyaan, memberikan tanggapan, dan memberikan jawaban. Tergantung pada bagaimana Anda menggunakannya, Anda juga dapat membagikan konten, mengomentari konten, serta mengikuti profil penggua lain.


Pengguna lain juga dapat mengikuti Anda untuk melihat postingan, pertanyaan, tanggapan, dan jawaban yang Anda bagikan. Mereka dapat membalas konten Anda untuk mengikuti diskusi, atau memberikan suka, membagikan konten ke platfrom lain, memberi tanggapan, dan mengomentari konten yang Anda unggah.


Tujuan forHat adalah menjadi platform bagi pengguna untuk mengekspresikan diri, membagikan cerita, membuat pertanyaan, membuat konten, memberikan tanggapan, memberikan jawaban dan berinteraksi dengan pengguna lain. forHat bertujuan membangun komunitas yang memungkinkan semua pengguna saling berbagi, mendukung, dan terhubung satu sama lain.


Untuk memastikan platform kami tetap aman, kami terus memantau dan mengupdate sistem keamanan secara rutin dan bekerja sama dengan pakar untuk mengidentifikasi potensi ancaman.


forHat berkomitmen untuk menjaga lingkungan komunitas yang aman, nyaman, dan terpercaya, sehingga pengguna dapat dengan bebas membagikan konten dan berinteraksi dengan sesama pengguna. Kami memprioritaskan keamanan, keberagaman, serta keaslian konten yang dihasilkan oleh pengguna.


Pedoman Komunitas ini berlaku untuk pengguna forHat. Namun, apabila ditemui hal-hal yang melanggar komunitas yang dilaporkan oleh pengguna lain, maka kami akan segera meninjau ulang demi keamanan dan kenyamanan lingkungan forHat.


forHat akan menghapus seluruh konten mencakup video, gambar, audio, komentar, tautan, atau teks apapun yang terbukti melanggar ketentuan dan kebijakan platfrom. Akan tetapi, pengguna bisa mengajukan banding selama yakin tidak termasuk melakukan pelanggaran.


Kami berhak mengambil tindakan, termasuk memblokir atau menghapus akun secara permanen, jika pengguna terbukti melakukan pelanggaran berat. Pengguna diperbolehkan mengunggah dengan syarat konten tersebut bersifat edukatif, bernilai, ilmiah, artistik, profesional, satir, atau merupakan bentuk ekspresi diri yang sesuai dengan Pedoman Komunitas.


Untuk meminimalkan dampak dan potensi negatif di forHat, kami menetapkan langkahlangkah keamanan yang disampaikan melalui Pedoman Komunitas sebagai peringatan kepada pengguna. Kebijakan ini akan diperbarui secara berkala agar tetap relevan dengan perkembangan risiko dan tindakan baru, demi menjaga komitmen menjadikan forHat sebagai platform yang aman untuk berbagi konten dan berinteraksi dengan pengguna lain.


Spam


Tindakan dan Tantangan Berbahaya

forHat tidak mengizinkan pengguna untuk membagikan konten yang menunjukkan dan mendukung tindakan berbahaya serta dapat mengakibatkan cedera serius bahkan kematian. Kami tidak mengizinkan pengguna berpartisipasi dalam segala jenis tindakan berbahaya yang melanggar Pedoman Komunitas forHat.


Jangan menampilkan, mengunggah, menyiarkan, atau membagikan:


Bunuh Diri dan Mencederai Diri Sendiri

forHat sangat mengutamakan kenyamanan dan kesejahteraan pengguna di dalam komunitas ini. Kami tidak mengizinkan adanya konten yang menunjukkan tindakan bunuh diri dan mencederai diri sendiri.


Akan tetapi, forHat mengizinkan pengguna untuk membagikan konten berdasarkan pengalaman pribadi tentang hal ini dengan cara yang benar dan aman, guna meningkatkan kesadaran serta mencari dukungan dari komunitas. Kami menghimbau pengguna yang merasa berpikir untuk melakukan bunuh diri atau mencederai diri sendiri segera menghubungi layanan darurat pencegahan bunuh diri.


Kami akan menghapus konten yang berkaitan dengan bunuh diri, mengakibatkan kecenderungan bunuh diri, dan mencederai diri sendiri. forHat akan menghapus konten yang terbukti menunjukkan percobaan bunuh diri dan menyebabkan kematian. Kami melarang segala bentuk konten yang mendukung dan mendorong pengguna untuk melakukan bunuh diri.


Jangan menampilkan, mengunggah, menyiarkan, atau membagikan:


Konten Tidak Pantas dan Aktivitas Seksual

forHat berupaya untuk menciptakan platform yang aman dan nyaman. Kami melarang adanya konten berbau pornografi, aktivitas seksual, atau konten tidak pantas. forHat tidak mengizinkan konten yang mendukung serta mendorong pelecehan seksual, membagikan gambar intim dan ajakan seksual dewasa.


Jangan menampilkan, mengunggah, menyiarkan, atau membagikan:


Perundungan dan Pelecehan

Kami berkomitmen untuk membangun komunitas yang inklusif agar setiap pengguna dapat mengekspresikan diri tanpa takut mengalami perundungan atau pelecehan. Kami tidak memberikan toleransi terhadap anggota komunitas kami yang dirundung, dilecehkan, atau dipermalukan. Konten yang mencerminkan perilaku kekerasan yang dapat menyebabkan tekanan psikologis akan dihapus dari sistem kami.


Menunjukkan Kekerasan

Kami akan menghapus konten yang mengandung kekerasan termasuk ancaman maupun pernyataan meremehkan. Dalam artian mencemooh, mempermalukan, mengintimidasi, menghina, dan menyakiti orang lain. Ekspresi hal umum seperti kepentingan publik dan komentar publik diperbolehkan, namun tidak berbau kekerasan serius.


Jangan menampilkan, mengunggah, menyiarkan, atau membagikan:


Pelecehan Seksual

Kami tidak mengizinkan adanya konten yang melibatka n perilaku seksual yang tidak pantas ditujukan kepada orang lain. Termasuk konten yang mengagungkan, menganggap normal suatu kejadian pelecehan, atau mempromosikan pelecehan tidak diperbolehkan.


Jangan menampilkan, mengunggah, menyiarkan, atau membagikan:


Melakukan Pemerasan dan Ancaman Peretasan

Kami melarang perilaku mengancam untuk meretas atau mengumpulkan informasi dengan tujuan untuk melecehkan dan memeras orang lain yang dapat mengakibatkan gangguan psikologis dan kerugian lainnya. Kami tidak mengizinkan dalam hal mengumpulkan informasi data pribadi yang digunakan untuk kejahatan.


Jangan menampilkan, mengunggah, menyiarkan, atau membagikan:


Ujaran Kebencian

Kami tidak memberikan izin terhadap konten yang memuat ujaran kebencian. Kami akan menindak lebih jauh jika ditemukan adanya pelanggaran terhadap ujaran kebencian yang serius atau sudah terjadi berkali-kali di forHat.

Kami akan menindaklanjuti terkait perilaku kebencian yang menyertakan atribut di atas. Seperti meremehkan, mengungkap ujaran kebencian tidak diperbolehkan. Kecuali atribut tersebut dipisahkan untuk tujuan lain yang tidak bermaksud untuk meremehkan atau merendahkan orang lain, seperti edukasi diperbolehkan.


Jangan menampilkan, mengunggah, menyiarkan, atau membagikan:


Kekerasan dan Perilaku Kriminal

Kami tidak mengizinkan adanya kekerasan di dalam ataupun di luar forHat. Kami akan menindaklanjuti terkait individu atau kelompok yang mengancam atau menghasut kekerasan, dan keamanan publik. Ketika kami memperoleh kepastian dan bukti kuat, Kami akan melaporkan ancaman tersebut pada otoritas hukum. Untuk melindungi komunitas kami, Kami dapat mempertimbangkan perilaku di luar forHat untuk mengidentifikasi organisasi serta individu yang terlibat dalam kekerasan dan perilaku kriminal di platform kami.

Kami tidak memberikan izin pada pengguna untuk melakukan promosi atau terlibat dalam kekerasan, termasuk organisasi teroris, penebar kebencian, kriminal, dan kelompok bersenjata tanpa identitas kewarganegaraan yang jelas.


Konten Kekerasan

forHat merupakan media yang digunakan pengguna untuk menyalurkan keluh kesahnya terkait kehidupan yang sedang dialaminya. forHat tidak mengizinkan adanya konten yang mengagungkan kekerasan, mengerikan, menakutkan, dan sadis.

Jika terdapat laporan dari pihak yang merasa terancam akibat konten yang diunggah, kami akan mengambil tindakan tegas dengan memblokir akun tersebut secara permanen dan melanjutkan proses hukum sesuai ketentuan yang berlaku.

Konten dilarang mengandung konten manusia yang menampilkan penyiksaan, kekerasan, kecelakaan tragis perkelahihan fisik, mutilasi, serta darah yang mengerikan.


Tidak Memenuhi Syarat

forHat menampilkan semua konten secara general dan pengguna dapat memposting apapun di dalam forHat. Namun jika konten pengguna mengandung pelanggaran atau tidak mematuhi ketentuan dan kebijakan yang diterapkan oleh platform kami, maka kami dapat mengambil tindakan dengan menghapus konten tersebut.

Adapun jenis-jenis konten yang belum memenuhi syarat untuk ditampilkan di laman forHat diuraikan sebagai berikut:


Tanggal Pembaruan Terakhir: 16 September 2025